Option:
DAGING MASAK HITAM
Bahan:
- 500 gram daging sapi, potong 7x5x1 cm
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 4 butir bawang merah, iris tipis
- 2 cm jahe, diparut
- 5 sendok teh kecap manis
- 4 sendok teh kecap asin
- 100 gram kelapa parus, disangrai, dihaluskan
- 900 ml air
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 2 cm kayu manis
- 2 butir cengkeh
- ½ sendok teh ketumbar
- ½ sendok teh merica
- ¼ sendok teh jintan
- ¼ sendok teh adas
- ¼ sendok teh pala bubuk
- ¼ sendok teh pekak bubuk
Cara membuat:
- Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, jahe sampai harum.
- Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna.
- Tambahkan bumbu halus. Aduk rata
- Masukkan kecap manis, kecap asin dan kelapa sangrai. Aduk rata.
- Tuang air secara bertahap sambil diaduk sampai matang.
Hasil: 10 porsi
Anda sedang membaca artikel tentang DAGING MASAK HITAM dan anda bisa menemukan artikel DAGING MASAK HITAM ini dengan url https://resepdapurumami.blogspot.com/2013/10/daging-masak-hitam.html. Anda boleh menyebarluaskan atau mengcopy artikel DAGING MASAK HITAM ini jika memang bermanfaat bagi anda atau teman-teman anda,namun jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya.